Minggu, 25 November 2012

Axis Menawarkan Harga Murah Paket BlackBerry di Luar Negeri


ika Kamu memiliki pengalaman buruk mengenai membengkaknya tarif BlackBerry ketika keluar negeri, atau Kamu berfikir jika ingin BlackBerry tetap aktif diluar negeri harus dengan biaya yang mahal, kali ini Kamu akan memiliki pilihan tepat agar tidak menguras dompet Kamu ketika ingin keluar negeri.
Kali ini Research In Motion (RIM) Indonesia bekerja sama dengan Axis, menawarkan layanan unlimited BlackBerry roaming service 24 jam dengan harga yang terjangkau. Axis menawarkan harga Rp.49.000 per hari yang dapat digunakan di 42 negara yang tersebar di 5 benua di seluruh dunia.
Untuk program terbaru dari Axis dan BlackBerry ini sudah mulai berlaku sejak kemarin, tanggal 22 November 2012 hingga 31 Desember 2012 mendatang. Dengan promo dari Axis, maka Kamu tidak perlu lagi mengganti kartu dengan nomor lokal, untuk menghindari pembengkakan tagihan ketika kembali ke Indonesia.
“Kami sangat senang menjalin kemitraaan yang baik dengan AXIS, dan memuji inisiatif ini untuk mengaktifkan peningkatan jumlah pengguna smartphone BlackBerry Indonesia untuk mendapatkan keuntungan dari roaming internasional dengan harga kompetitif. Hubungan kami dengan 650 operator mitra di 175 negara di seluruh dunia merupakan salah satu tujuan utama  kami untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kami dengan solusi komunikasi yang terjangkau saat bepergian luar negeri" ujar Eka Anwar, Direktur Pemasaran PT RIM Indonesia.
"Selain itu, kami juga senang dapat membantu pelanggan kami untuk terhubung dan terus melakukan kegiatan mereka setiap hari dengan BlackBerry mereka, tanpa ada kejutan tagihan ketika mereka kembali ke rumah” tambah Eka.
Daniel Horan, selaku Chief Marketing Officer Axis, mengatakan “AXIS adalah  satu-satunya  operator di Indonesia yang menawarkan  layanan roaming BlackBerry dengan harga tetap di 5 benua di dunia.  Dengan program harga tetap Rp49.000 per hari ini, pelanggan AXIS tahu persis berapa banyak dana yang akan mereka habiskan untuk tetap terhubung lewat email, chatting atau bahkan jaringan sosial saat  mereka bepergian ke luar negeri".
Daniel menambahkan "“Bertepatan dengan peluncuran penawaran roaming, AXIS juga meluncurkan tawaran baru yang hebat  bagi pelanggan untuk bergabung dengan AXIS BlackBerry Service, dengan harga lokal terbaru. Browsing tanpa batas, BBM, Sosial Media, email BlackBerry ini hanya  Rp1.000 per hari. Harga ini dijamin  hingga  akhir tahun 2013!”.
Penawaran ini dapat Kamu nikmati ketika ingin bepergian keluar negeri dan tetap dapat terhubung dengan teman-teman di BBM, sosial media dan juga dapat berselanar di dunia maya sesuka Kamu.



Tidak ada komentar:

Link Banner Sobat
Sharing About SEO and Blog | Sharing SEO
djambi-koha
icLo80.com
 ahmad-adzan.blogspot.com
ads

DUNIA AHMAD FKI
HackMadxxx
trik yuwie
ayam sakit, dan cerita bodohnya
Edotz dan Catatan gak mutu
bharockisme
Bizwud Rendezvous
restana banner