Selasa, 15 Januari 2013

[Hands-on] Ekslusif: BlackBerry 10 Dev Alpha B

Kali ini kami berkesempatan untuk memegang (hands-on) smartphone yang sudah lama ditunggu-tunggu oleh para pecinta BlackBerry. Ya, adapun smartphone yang kami ungkap kali ini adalah perangkat BlackBerry 10 Dev Alpha B yang bukan final version dari yang akan diluncurkan pada 30 Januari 2013 nanti.
Ketika dipegang, ponsel ini terasa terlalu lebar dalam genggaman. Namun, lebar bukan berarti ringkih. Ya, handset BlackBerry Dev B Alpha ini terlihat begitu gagah dengan desainnya yang 'tajam'. Sayangnya, tidak semua orang menyukai 'ketajaman' di sisi-sisi ponsel.

Namun, yang patut dicatat, handset yang kami pegang bukanlah desain final yang nantinya akan memiliki curve di tiap sisi-sisinya sehingga lebih nyaman digenggam dan disimpan di saku.

Yang menarik dan berbeda dari smartphone lainnya adalah dimana BlackBerry 10 ini tidak memiliki tombol "back" maupun "home". Jadi, ketika ingin kembali ke home pengguna harus slide layar dari bawah ke atas seperti membuka kunci ponsel ini.
Smartphone yang kami pegang ini memiliki kamera 8 MP dengan memory internal 16 GB dan mendukung memory eksternal. Selain itu, ditunjang pula dengan kamera depan sehingga dapat melakukan video call untuk para pengguna yang gemar melakukan percakapan tatap muka.
Yang menarik adalah pada bagian kanan ponsel, terdapat dua buah slot. Slot pertama (bawah) adalah sebagai charge ponsel juga memindahkan data ponsel ke PC, sedangkah yang kedua (atas) adalah sebagai kabel HDMI, sehingga pengguna dapat menampilkan layar ponsel ke TV.

Di sisi kiri ponsel hanya memiliki tombol voume seperti ponsel BlackBerry lainnya. Pada bagian atas terdapat tombol power dan jack 3.5mm untuk headset.

Setelah memegang handset BlackBerry 10 yang digadang-gadang andalan dari Reseach in Motion (RIM) dalam memenangkan kembali pecaturan pasar smartphone ini, tentu saja membuat kami tidak sabar untuk menanti perilisan perangkat resmi dari OS tersebut.

Tidak ada komentar:

Link Banner Sobat
Sharing About SEO and Blog | Sharing SEO
djambi-koha
icLo80.com
 ahmad-adzan.blogspot.com
ads

DUNIA AHMAD FKI
HackMadxxx
trik yuwie
ayam sakit, dan cerita bodohnya
Edotz dan Catatan gak mutu
bharockisme
Bizwud Rendezvous
restana banner