BlackBerry Z10 memang telah berhasil menarik perhatian dari segenap masyarakat dunia teknologi. Penampilan luarnya yang cukup atraktif, dibarengi oleh peningkatan performa berkat dukungan sistem operasi mutakhir, membuat beberapa pihak menilai bahwa RIM (kini berganti nama menjadi BlackBerry) telah kembali ke peta persaingan.
Namun di balik hingar-bingar kesuksesan peluncuran Z10, sebagian pihak ternyata masih meragukan ‘kebangkitan’ BlackBerry. Sebagian analis masih meragukan bahwa Z10 akan benar-benar mampu menyaingi dominasi Android dan iOS di dunia smartphone.
“Z10 adalah bukti bahwa BlackBerry telah menunjukkan keinginan untuk kembali bersaing,” ungkap Kirk Thompson, analis dari National Bank Finacial, seperti dikutip dari BGR. “Namun produk ini sepertinya tidak akan bisa membuat pengguna iOS dan Android berpindah haluan. Z10 hanya akan memberikan stabilitas dalam jangka waktu pendek.”
Thompson juga mengatakan bahwa sedikitnya jumlah aplikasi yang bisa digunakan oleh Z10, disebut-sebut sebagai salah satu penyebab utama mengapa ponsel ini belum akan bisa menggoyang dominasi kedua pemain besar tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar